"Salam kenal dokter,
Saya ingin menanyakan tentang masalah mata.
1. Kenapa mata saya seperti cepat naik minusnya?
2. Kalau pake kacamata rasanya mata cepat lelah, dan lebih santai di lepas walaupun tidak jelas melihat juga (-4). Banyak yang bilang kacamata harus sering dipake, tapi saya coba paksakan untuk sering dipake. Rasanya dalam beberapa bulan mata saya sudah jadi agak buram walau pake kacamata. Bagaimana mengatasinya?
3. Apa saja konsumsi makanan dan minuman yg dapat menghambat dan mengurangi minus saya? Saya kekurangan biaya untuk terus ganti lensa kacamata, sementara sekolah saya jadi terganggu oleh masalah ini. Mohon jawaban dan sarannya..
Terimakasih banyak dok."
Salam kenal juga,
1. Progress dari mata jauh (minus) tidak bisa dihentikan, hanya bisa diperlambat (selalu gunakan kacamata yang sesuaidengan minusnya, pakai yang ada perlindungan terhadap ultraviolet, hindari kebiasaan-kebiasaan buruk dalam membaca atau nonton TV)
2. Kalau pake kacamata rasanya sudah tidak nyaman kemungkinan minusnya sudah berubah, segera periksakan ke dokter mata. Sebenarnya pemeriksaan secara regular sebaiknya dilakukan meskipun keluhan seperti itu tidak ada.
3. Makan banyak buah dan sayuran, terutama yang mengandung vitamin A dan beta-caroten (seperti wortel, melon dll)
No comments:
Post a Comment